Bappedalitbang Kabupaten Tabalong menyelenggarakan kegiatan sosialisasi dan bimbingan teknis Sistem Penaggulangan Kemiskinan Terpadu dan Terintegrasi (SILANGKARR). Kegiatan ini diikuti oleh OPD – OPD yang mempunyai program kegiatan pengentasan kemiskinan dan diselenggarakan selama dua hari di Yogyakarta (5-6/7).
Tim Integra Indonesia mendampingi proses sosialisasi dan bimbingan teknis yang dilangsungkan di Gedung Balai Latihan Pendidikan Teknik (BLPT) Yogyakarta. Selama dua hari, peserta diajarkan cara menggunakan aplikasi sistem penanggulangan kemiskinan terpadu dan terintegrasi ini.
Purbo Andriyanto, S.Kom product leader simnangkis mendampingi Direktur Utama PT Integra Inovasi Indonesia Bapak Yuda Wicaksana Putra, S.T., MBA menjadi narasumber sosialisasi dan pelatihan ini. “Besar harapan kami, peserta dapat memanfaatkan aplikasi yang dibangun oleh Bappeda ini untuk merencanakan dan memasukkan realisasi terkait program bantuan penanggulangan kemiskinan melalui sistem ini” Kata Purbo ditemui disela – sela acara.
Dengan Sistem Penaggulangan Kemiskinan Terpadu dan Terintegrasi diharapkan akan memudahkan Pemerintah Daerah dalam mengelola data kemiskinan dan memberikan bantuan dengan tepat sasaran karena memanfaatkan satu data untuk dikelola bersama seluruh OPD di Kabupaten Tabalong.
Untuk Konsultasi terkait projek dan solusi teknologi informasi — Silahkan hubungi tim marketing kami di nomor Telp. 0274 – 5304851 atau chat WhatsApp 0812-2790-1212