Aplikasi E-Performance atau biasa juga disebut aplikasi e-kinerja adalah sebuah sistem informasi manajemen yang digunakan oleh pemerintah daerah atau instansi untuk mengelola/menilai prestasi kerja pegawai.
Aplikasi ini dikembangkan untuk memudahkan aparatur dalam menginput kegiatan dan membuat laporan Lembar Kerja Harian. Pembuatan aplikasi ini diharapkan mampu menjadi salah satu pendukung bagi pimpinan dalam mengambil keputusan terkait dengan kinerja pegawai, unit kerja dan satuan kerja. Proses e-performance bekerja dalam satu alur untuk mengukur kinerja dari pegawai.
Dengan penggunaan aplikasi e-performance ini diharapkan proses penilaian kinerja pegawai menjadi lebih objektif, terukur, akuntabel dan transparan. Sehingga dapat terwujud pembinaan pegawai berdasarkan prestasi kerja dan sistem jenjang karier pegawai.
Keunggulan Aplikasi
E-Performance.
Fitur Aplikasi
E-Performance.