Dinas Komunikasi, Informatika, Statistik dan Persandian Kabupaten Blitar melaksanakan kunjungan studi tiru di beberapa Pemerintah Daerah di Yogyakarta. Kegiatan ini dalam rangka menjadi bagian peningkatan kapasitas bagi tim pengelola informasi, Bidang Informasi dan Komunikasi Publik (IKP) Diskominfo Kabupaten Blitar. Selain berkunjung ke beberapa Pemda, juga ke kantor Integra Indonesia untuk melakukan diskusi terkait pengelolaan website dan sosial media dilihat dari perkembangan teknologi informasi terkini (31/5).
Rombongan dari Bidang Informasi dan Komunikasi Publik (IKP) Diskominfo Kabupaten Blitar disambut langsung oleh Direktur Teknologi Integra Indonesia Ebta Setiawan, ST dan didampingi oleh Fahmi Istanto, S.Kom sebagai narasumber materi dan diskusi kegiatan ini.
Selama kurang lebih dua jam disampaikan materi – materi terkait pengelolaan website dan sosial media dan juga diskusi yang pada pokoknya untuk memberikan wawasan dan gambaran terkait perkembangan teknologi terkini. Sehingga Bidang Informasi dan Komunikasi
Publik (IKP) Diskominfo Kabupaten Blitar dapat mengadopsi maupun mengimplementasikan materi – materi diskusi ini agar pengelolaan pelayanan informasi dan komunikasi publik di Pemkab Blitar bisa berjalan semakin optimal lagi.
Untuk Konsultasi terkait projek dan solusi teknologi informasi — Silahkan hubungi tim marketing kami di nomor Telp. 0274 – 5304851 atau chat WhatsApp 0812-2790-1212